Bupati Bogor Buka Bazar 2011 SMK PGRI 1 Cibinong
Dalam rangka Ujian Kompetensi Keahlian Pemasaran, SMK PGRI 1 Cibinong mulai hari Senin hingga Kamis (28/2 - 3/3), menggelar Bazar Produk N...
https://www.psg-smkpluspgri1cbn.com/2011/02/bupati-bogor-buka-bazar-smk-pgri-1.html
Dalam rangka Ujian Kompetensi Keahlian Pemasaran, SMK PGRI 1 Cibinong mulai hari Senin hingga Kamis (28/2 - 3/3), menggelar Bazar Produk Nasional. Pembukaan Bazar yang dilakukan oleh Bupati Bogor H. Rahmat Yasin, merupakan salah satu wujud nyata kalau Pemkab peduli terhadap Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Baca juga: SMK PGRI 1 Cibinong, The Overall Champion Porseni 3 YPLP PGRI Kab. Bogor
Usai memberikan sambutan tentang pentingnya uji kompetensi untuk melihat bagaimana materi kegiatan pembelajaran dapat diterapkan dengan baik di lapangan, orang nomor satu dipemerintahan Kabupaten Bogor ini mengunjungi stand-stand bazar yang diikuti oleh Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Bogor, Ketua PPLP Provinsi Jawa Barat, Ketua PPLP Kab. Bogor dan para Kepala SMK sekabupaten Bogor.
Baca juga: SMK PGRI 1 Cibinong, The Overall Champion Porseni 3 YPLP PGRI Kab. Bogor
Usai memberikan sambutan tentang pentingnya uji kompetensi untuk melihat bagaimana materi kegiatan pembelajaran dapat diterapkan dengan baik di lapangan, orang nomor satu dipemerintahan Kabupaten Bogor ini mengunjungi stand-stand bazar yang diikuti oleh Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Bogor, Ketua PPLP Provinsi Jawa Barat, Ketua PPLP Kab. Bogor dan para Kepala SMK sekabupaten Bogor.
Bazar yang diliput oleh Trans TV dan Megaswara TV ini menampilkan produk nasional, digelar dengan apik oleh siswa-siswi SMK PGRI 1 Cibinong. "Semoga kegiatan ini meningkatkan kecintaan terhadap produk dalam negeri dan meningkatkan kompetensi siswa pada program keahlian pemasaran.", tegas Kepala SMK PGRI 1 Cibinong, Drs. H. Ali Gozali, M.Pd, dalam laporannya.
Baca juga: Pembukaan MOPD Berlangsung Khidmat
Pada kesempatan yang sama Kepala Sekolah juga mengucapkan terima kasih kepada YG Motor Yamaha Cibinong, BRI Syariah Bogor, PT. Sri Rejeki dan Cerevita Cereal yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini.
Baca juga: Pembukaan MOPD Berlangsung Khidmat
Pada kesempatan yang sama Kepala Sekolah juga mengucapkan terima kasih kepada YG Motor Yamaha Cibinong, BRI Syariah Bogor, PT. Sri Rejeki dan Cerevita Cereal yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini.
Sementara itu ketua pelaksana, yang biasa disapa siswanya Mr. Yahe disela sela kesibukannya mendampingi para tamu mengungkapkan tujuan dari kegiatan ini. "Kegiatan bazar ini merupakan bagian dari UKK dengan fokus utama menggali potensi ketrampilan yang dimiliki siswa-siswi SMK PGRI 1 Cibinong khususnya dibidang pemasaran", pungkasnya.
ALBUM PEMBUKAAN GEBYAR BAZAR 2011
pak mau foto",y donk...
BalasHapusKlik aja albumnya, trus klik tombol unggah
BalasHapus